Jumat, 31 Maret 2017

Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

WakDroid - Handphone Xiaomi Mi 4 menjadi salah satu produk unggulan dari Xiaomi. Seiring dengan semakin ketatnya persaingan handphone android didunia, Xiaomi dengan sigap langsung meresponnya dengan segera merilis handphone Xiaomi Mi 4 ini yang memiliki sejumlah spesifikasi mewah dengan harga cukup murah. Dengan kedua modal tersebut semakin menambah daya tarik dari handphone Xiaomi Mi 4.

Handphone Xiaomi Mi 4 ini hadir dengan menyasar ke pangsa pasar ponsel premium/berspesifikasi tinggi dengan harga yang sangat murah. Handphone Xiaomi Mi 4 ini resmi diperkenalkan ke publik pada tahun 2014 lalu. Dilengkapi dengan berbagai macam fitur menarik yang tentunya akan semakin membuat banyak orang semakin tertarik dengan handphone Xiaomi Mi 4.

Handphone Xiaomi Mi 4 ini merupakan handphone berkualitas tinggi yang siap memanjakan setiap penggunanya. Apabila dilihat dari sisi spesifikasi dari handphone Xiaomi Redmi 4 ini, tentu saja akan membuat siapa saja terpesona. Karena jika dilihat sekilas saja pun handphone Xiaomi Mi 4 ini tetap akan menarik perhatian dengan desainnya yang begitu cantik. Berikut ini adalah review lengkap dari handphone Xiaomi Redmi 4.


Review Lengkap Handphone Xiaomi Mi 4

Menggunakan Chipset Snapdragon 801

menggunakan snapdragon 801 Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Ponsel Xiaomi Mi 4 ini memiliki spesifikasi dapur pacu yang cukup gahar dan tidak akan bisa ditemukan pada ponsel sejenis dikelasnya. Xiaomi Mi 4 ini menggunakan processor Quad Core 2.5 GHz Krait 400, dengan menggunakan prosesor terbut maka performa dari ponsel Xiaomi Mi 4 ini akan semakin berkualitas karena prosesor ini memiliki kecepatan tinggi dalam memproses suatu data dalam ponsel.

Handphone Xiaomi Mi 4 ini pun dipersenjatai dengan chipset terbaik buatan Qualcomm, yakni seri MSM8974AC Snapdragon 801 serta disematkan juga Kartu Grafis Adreno 330 yang akan semakin memanjakan setiap pengguna dari ponsel Xiaomi Mi 4 ini karena pastinya akan disuguhkan tampilan berukualitas ketika memainkan Game HD pada ponsel Xiaomi Mi 4.

Xiaomi Mi 4 ini menggunakan sistem operasi yang menjadi idaman para penggemar handphone android karena dilengkapi berbagai fitur menarik, yakni menggunakan Android KitKat v4.4.2 sebagai sistem operasinya. Selain beberapa komponen terbaik yang sudah dijelaskan di atas, handphone Xiaomi Mi 4 ini menggunakan RAM berkapasitas 3GB yang membuat pengguna tidak akan merasakan lag pada handphone Xiaomi Mi 4.

Dilengkapi Kamera Berkualitas Tinggi

menggunakan kamera berkualitas - Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Handphone Xiaomi Mi 4 jika dilihat dari sisi kamera pun tidak akan mengecewakan penggunanya. Pasalnya handphone ini dilengkapi dengan 2 buah kamera masing masing pada sisi depan dan juga belakang yang  dapat memanjakan penggunanya. Kamera utama dari handphone Xiaomi Mi 4 ini terletak pada bagian bodi belakang, kamera yang digunakan sebesar 13 MP dengan kerapatan 4128 x 3096 pixels yang akan menghasilkan foto berkualitas dari kamera handphone Xiaomi Mi 4.

Kamera belakang Xiaomi Mi 4 ini pun memiliki beberapa fitur canggih yang dapat membuat foto penggunanya semakin berkualitas, misalkan seperti fitur Dual LED Flash, geo tagging, 1/3” sensor size, auto focus, touch focus, face and smile detection dan juga HDR. Kamera belakang Xiaomi Mi 4 ini mempunyai kemampuan merekam video dengan kualitas 2160p pada 30 frame per detik dan 1080p pada 30 frame per detik.

Xiaomi Mi 4 menyematkan kamera 8MP pada bagian bodi depannya, dengan resolusi seperti itu tentu akan menghasilkan foto selfie yang sangat jernih, dan juga dapat memanjakan penggunanya ketika melakukan video call karena video yang dihasilkan oleh kamera Xiaomi Mi 4 ini tidak kalah jernihnya. Kamera yang berkualitas ini merupakan salah satu fitur unggulan dari handphone Xiaomi Mi 4.

Disematkan baterai berkapasitas 3080 mAh

baterai berkapasitas besar - Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Ponsel Xiaomi Mi 4 ini memiliki baterai dengan daya tahan yang cukup lama, karena ponsel Xiaomi Mi 4 ini menyematkan baterai tipe Li-Ion berkapasitas 3080 mAh. Hebatnya dengan kapasitas baterai sebesar itu, ponsel Xiaomi Mi 4 ini mampu bertahan pada posisi diam selama 280 jam dengan kondisi jaringan 3G. Dengan kapasitas baterai 3080 mAh tentunya sobat bisa lebih lama dalam memainkan ponsel Xiaomi Mi 4.


Baterai Xiaomi Mi 4 ini memiliki sebuah kekurangan yang membuat nya menjadi kurang fleksibel. Kekurangan dari baterai Xiaomi Mi 4 ini terletak pada slot baterainya tidak memungkinkan untuk dilepas dari segelnya. namun meskipun memliki kekurangan, tetap saja akan tertutupi oleh berbagai fitur canggih dari Xiaomi Mi 4.

Menggunakan layar berukuran 5 inci

menggunakan layar 5 inci - Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Handphone Xiaomi Mi 4 ini memiliki tampilan bodi yang terlihat begitu cantik nan elegan. Dan apabila dilihat dari sisi ketebalannya, handphon Xiaomi Mi 4 ini mempunyai kemiripan dengan handphone Iphone, karena sama sama memiliki bezel yang begitu tipis. Apalagi dengan digunakannya material berbahan metal, akan semakin memanjakan siapa saja yang mengoperasikan handphone Xiaomi Mi 4.

Ponsel Xiaomi Mi 4 mempunyai ukuran dimensi yang sangat pas di tangan penggunanya, yaitu 139.2 x 68.5 mm serta memiliki ketebalan 9.5 mm yang menjadikan ponsel ini menjadi sedikit agak tebal. Meskipun agak tebal, tetapi ponsel Xiaomi Mi 4 ini mempunyai bobot yang cukup ringan, yaitu 149 gram. Dengan bobot yang ringan seperti itu akan membuat penggunanya semakin nyaman dengan ponsel Xiaomi Mi 4.

Xiaomi Mi 4 ini menggunakan layar dengan teknologi IPS LCD Capacitive Touchscreen, dengan teknologi tersebut layar Xiaomi Mi 4 bisa menghasilkan 16 juta kombinasi warna yang berbeda. Selain itu, layar dari handphone ini pun akan menghasilkan gambar berkualitas. 

Ukuran layar Xiaomi Mi 4 yaitu 1080 x 1920 pixels dengan bentang 5 inci serta memiliki tingkat kedalaman warna  yang sangat tinggi, bisa mencapai 441 ppi pixel density. Ukuran layar sebesar itu sangat nyaman karena ukurannya pas di tangan setiap pengguna dari handphone Xiaomi Mi 4.

Mendukung jaringan 4G LTE

jaringan 4g - Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru

Handphone Xiaomi Mi 4 ini apabila dilihat dari aspek koneksifitas, memiliki beberapa pilihan tipe jaringan yang bisa dingunakan penggunanya, seperti pada jaringan 3G terdapat teknologi jaringan DC-HSDPA yang memiliki kecepatan sekitar 42 Mbps, dan jaringan HSDPA berkecepatan 21 Mbps/ Handphone Xiaomi Mi4 ini memiliki teknologi jaringan tercepat saat ini, yaitu 4G Long Term Evolution.

Untuk keperluan berbagi data pada Xiaomi Mi 4 juga telah menyiapkan berbagai fitur canggih yang dapat mempermudah penggunanya. Dalam mentransfer data, sobat bisa menggunakan teknologi Infrared Port, NFC, USB On-the-go, dan Bluetooth v4.0. Dengan fitur canggih seperti itu dapat memudahkan dalam berbagi data menggunakan Xiaomi Mi 4.

Review lengkap handphone Xiaomi Mi 4

Xiaomi Mi4
Jaringan
2G Network
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network
HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
4G Network
LTE (TBA)
SIM
Micro-SIM
Diumumkan
2014, July
Status
Coming soon. Exp. release 2014, Q3
Bodi
Dimensi
139.2 x 68.5 x 8.9 mm (5.48 x 2.70 x 0.35 in)
Berat
149 g (5.26 oz)
Layar
Tipe
IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran
1080 x 1920 pixels, 5.0 inches (~441 ppi pixel density)
Multitouch
Yes
Suara
Alert types
Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker
Yes
3.5mm jack
Yes
Memori
Card slot
No
Internal
16/64 GB, 3 GB RAM
Koneksi
GPRS
Yes
EDGE
Yes
Kecepatan
DC-HSDPA, 42 Mbps; HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps; LTE
WLAN
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
Bluetooth
v4.0, A2DP
NFC
Yes
Infrared port
Yes
USB
microUSB v2.0 (MHL), USB On-the-go
Kamera
Kamera Belakang
13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, dual-LED flash,check quality
Fitur
1/3” sensor size, 1.12µm pixel size, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR
Video
2160p@30fps, 1080p@30fps, HDR, check quality
Kamera Depan
8 MP, 1080p@30fps
Fitur
OS
Android OS, v4.4.3 (KitKat)
Chipset
Qualcomm MSM8974AC Snapdragon 801
CPU
Quad-core 2.5 GHz Krait 400
GPU
Adreno 330
Sensors
Accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
Pesan
SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser
HTML5
Radio
FM radio
GPS
Yes, with A-GPS support, GLONASS, Beidou
Java
Yes, via Java MIDP emulator
Warna
Black, White
Baterai
Non-removable Li-Ion 3080 mAh battery

Harga terbaru handphone Xiaomi Redmi 2

Handphone Xiaomi Mi 4 jika dibandingkan dengan ponsel buatan vendor vendor pesaingnya dengan spesifikasi yang sama, ponsel ini lah yang paling murah. Menurut informasi resmi, ponsel terbaru dari Xiaomi Mi 4 ini dibanderol dengan harga Rp 3.700.000,- untuk varian memori internal berkapasitas 16 GB serta harga Rp 4.600.000,- untuk varian memori internal yang lebih besar yaitu 32 GB.


Demikian lah artikel Spesifikasi dan Harga Handphone Xiaomi Mi 4 terbaru yang WakDroid bisa sampaikan. Semoga bisa menjadi referensi sobat semua yang ingin membeli smartphone yang satu ini. Terima Kasih telah membaca.
Disqus Comments