Kamis, 13 Oktober 2016

Samsung Galaxy Luna Handphone 4G LTE Dengan Harga 900 Ribuan

Samsung Galaxy Luna Handphone 4G LTE Dengan Harga 900 Ribuan - Assalamualaikum sobat wak-droid semua. Sobat sedang berburu handphone android dengan harga dibawah 1 juta? sobat mampir ke artikel yang tepat, karena kita akan mengulas handphone android dengan harga 900 ribuan.
Sumber Gambar
Sebuah perusahaan smartphone asal negara Korea Selatan ini baru saja merilis sebuah handphone murah dengan spesifikasi yang lumayan dan tentu saja dapat bersaing dengan smartphone yang sama pada kelasnya. Handphone yang di beri nama Galaxy Luna ini dibanderol dengan harga dibawah 1 jutaan.

Meskipun harganya bisa terbilang cukup murah, tetapi kita tidak boleh meremehkan performa dari smartphone buatan Samsung ini. Performa dari Handphone Galaxy Luna ini cukup cepat, karena sudah dibekali dengan processor Quad Core 64-Bit Serta RAM dengan Kapasitas 1.5 GB. 


Semua komponen tersebut terasa kian sempurna karena ponsel ini dilengkapi dengan Sistem Operasi Android MarshMallow 6.0.1. Tentu saja dengan digunakannya sistem operasi Android Marshmallow pada handphone ini menjadi keunggulan tersendiri, karena smartphone-smartphone pabrikan lain yang sama kelasnya dengan handphone Galaxy Luna ini masih menggunakan Sistem Operasi Android Lollipop.


Kuy Baca Juga : Harga dan Spesifikasi Handphone Xiaomi Mi 5s plus Tahun 2016 
                             Daftar Handphone Android Murah Terlaris pada Bulan Oktober 2016

Terlebih lagi Handphone Galaxy Luna ini pun sudah dilengkapi dengan teknologi 4G LTE, yang akan memanjakan penggunanya dengan akses internet yang lebih cepat. Dan yang membuat handphone ini layak sobat 'bawa pulang' yaitu kapasitas baterai yang digunakan pada ponsel ini sangat besar, tenu saja penggunaannya akan lebih tahan lama.

Harga Samsung Galaxy Luna 4G
Harga Samsung Galaxy Luna 4G BaruUSD$70 (Rp. 900 Ribuan )
Harga Samsung Galaxy Luna 4G Bekas
Ini bisa menjadi solusi untuk sobat yang sedang mencari handphone android dengan harga murah tetapi sudah mendukung teknologi 4G LTE, sobat cukup mengeluarkan uang sekitar RP. 900.000 atau USD$70 untuk membawa pulang Handphone android 4g LTE murah ini. 

Dengan digunakannya teknologi LTE Cat4 pada handphone galaxy luna ini, sobat dapat mengakses internet dengan kecepatan download 150 mbps dan upload 50 mbps.


Spesifikasi Samsung Galaxy Luna 4G
Bodi
  • Dimensi : 132.1 x 68.6 x 7.6 mm
  • Berat : 133 gram
  • Material : Plastik
  • Layar : TFT capacitive touchscreen, 4.5 inci, 480 x 800 pixels (~207 ppi)
Dapur Pacu
  • Memori : 8GB (microSD, up to 32 GB)
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 410
  • CPU : Quad Core Cortex-A53
  • GPU : Adreno 306
  • Sistem Operasi : Android Marshmallow 6.0.1
  • Ram : 1.5 GB
Konektivitas
  • Sim Card : Single SIM
  • Internet : HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps
  • GPS : A-GPS,
  • Nirkabel : Wi-Fi 802.11 b/g/n, Hotspot, Bluetooth 4.0
  • USB : microUSB v2.0
Kamera Belakang
  • Kamera Belakang : 5 Megapixel, Autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
  • Video : 720p@30fps
  • Kamera Depan : 2 Megapixel
Baterai
  • Kapasitas : Removable Li-Ion 2.050 mAh

Ulasan Samsung Galaxy Luna 4G
Berbanding lurus dengan harga dari handphone Galaxy Luna yang murah, ponsel ini hanya menggunakan layar berukuran 4.5 inci serta dilengkapi dengan panel TFT beresolusi 480 x 800 pixel. Walaupun ukuran layar ponsel ini terbilang cukup kecil, namun untuk kualitas gambar yang ditampilkan tetap jernih, meskipun tidak sejernih layar samsung yang menggunakan teknologi layar HD.
Sumber Gambar
Desain body nya terlihat sangat simple serta tergolong cukup tipis. Untuk ukuran body dari ponsel tersebut yaitu memiliki panjang 132.1 mm serta lebar 68.6 mm dan memiliki ketebalan 7.6 mm dengan berat 133 gram. Pada bagian body tersebut dibalut dengan bahan plastik terbaik, sehingga akan membuat penggunanya merasa nyaman meskipun mengoperasikannya hanya dengan satu tangan.

Pada bagian memori penyimpanan handphone samsung galaxy luna ini berkapasitas 8GB. Kapasistas tersebut terbilang cukup kecil untuk ukuran ponsel pada era seperti ini, maka dari itu sobat diharuskan memakai memori eksternal jika ingin menambah kapasitas penyimpanan pada ponsel tersebut, handphone ini mampu menampung SD card dengan kapasitas 32GB.

Didalam handphone Samsung Galaxy Luna ini pun sudah dilengkapi dengan RAM sebesar 1.5 GB yang akan menjamin kinerja multitasking pada handphone ini serta performa gaming yang baik pula. Namun kekurangannya yaitu terletak pada ukuran layar yang hanya 4.5 inci, tentu saja hal ini akan mengurangi kepuasan sobat pada saat bermain game dengan ponsel ini.

Handphone Samsung Galaxy Luna ini menggunakan processor berkecepatan Quad Core 1.2 Ghz Cortex-A53 serta GPU Adreno 306 yang sudah terintegerasi dengan chipset qualcomm snapdragon 410. Untuk handphone dengan harga 900 ribuan, tentu saja spesifikasi tersebut terbilang fantastis. Apalagi ponsel ini menggunakan baterai berkapasitas 3000 mAh yang diklaim dapat bertahan dalam waktu 19 serta waktu standby yang bisa mencapai 250 jam.


Namun sobat jangan mengharapkan fitur fast charging pada ponsel ini. karena harganya yang murah, ponsel ini belum memungkinkan penggunanya dapat menikmati fitur tersebut. 
Sobat tidak perlu khawatir, karena dengan kapasitas baterai 3000 mAh tidak memerlukan waktu yang terlalu lama dalam proses pengisian baterai.
Sumber Gambar
Smarphone ini dilengkapi dengan teknologi 4g LTE, tentu saja ini merupakan salah satu fitur penting pada ponsel ini. Karena pada era saat ini penggunaan internet yang begitu besar serta tuntunan kecepatan dalam mengakses konten pada internet. Ponsel ini dapat menjawabnya karena sudah memakai teknologi 4g LTE. Sayangnya ponsel ini hanya memiliki satu slot sim card, namun tidak tertutup kemungkinan samsung akan memproduksi varian dual sim ketika ponsel ini masuk ke pasar Indonesia. Selain itu pada ponsel galaxy luna ini tersedia juga fitur konektivitas standard lainnya, seperti Wi-fi, Bluetooth, GPS, serta port USB.

Untuk urusan kamera, ponsel ini  dibekali kamera belakang dengan resolusi 5 MegaPixel serta kamera depan yang hanya 2 MegaPixel. Untuk berfoto selfie sobat tidak bisa mengandalkan kamera depan, karena gambarnya yang tidak akan maksimal, namun sobat tetap bisa mendapatkan gambar yang cukup berkualitas dengan menggunakan kamera belakang pada ponsel tersebut.

Kualitas kamera belakangnya jauh lebih baik, karena dilengkapi fitur Autofocus dan LED Flash. Kamera tersebut mampu merekam video beresolusi HD 720p@30fps, sehingga sobat bisa mengandalkannya untuk mengabadikan semua momen.

Saya rasa seperti itu lah kurang lebihnya ulasan Samsung Galaxy Luna Handphone 4G LTE Dengan Harga 900 Ribuan. silahkan sobat share artikel ini jika memang bermanfaat. Singkat, Semoga Bermanfaat sekian dari saya. Wassalamualaikum.
Disqus Comments